Demi meningkatkan kapasitas atau Kemampuan perangkat desa dalam melaksanakan tugas-tugasnya, diadakan kegiatan peningkatan kapasitas perangkat desa Bonyoh yang dilaksanakan tiap tahun. Pada tahun ini diadakan pada hari senin, 11 Desember 2023 bertempat di aula kantor desa Bonyoh. Narasumber yang diundang dalam kegiatan ini ialah dari camat Kintamani dan dari dinas PMD Kabupaten Bangli. Kegiatan ini diikuti oleh semua perangkat Desa. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dalam melaksanakan tugas-tugasnya.